Obat yang dapat menyebabkan hipoglikemia

Obat yang dapat menyebabkan hipoglikemia
Asetaminofen
Alkohol (akut)
Steroid Anabolik
Beta-blockers
Biguanida
Klorokuin
Klofibrat
Disopiramida
Guanetidin
Haloperidol
Insulin
Litium karbonat

Inhibitor Monoamin oksidase
Norfloxacin
Pentamidin
Fenobarbital
Fenotiazin
Prazosin
Propoksifen
Kinin
Salisilat
Sulfonamida
Sulfonilurea
Antidepresant trisiklik


Drug-Drug Interactions

  1. Klorpropamid vs alkohol è efek disulfiram (efek antabuse)
    MK: proses perombakan enzimatis dari alkohol di hati akan terhambat pada fase asetaldehid, sehingga jumlah asetaldehid dalam darah meningkat. Efek yang terjadi berupa nyeri kepala, jantung berdebar, flushing, berkeringat.
    Rx : C2H5OH
    à CH3CHO à CH3COOH
    Peningkatan ini akan merangsang pelepasan prostaglandin.
  2. Sulfonilurea vs akarbose è meningkatkan efek hipoglikemi
    MK: sulfonilurea merangsang sel beta untuk melepaskan insulin yang selanjutnya akan merubah glukosa menjadi glikogen.
    Dengan adanya akarbose akan memperlambat absorbsi & penguraian disakarida menjadi monosakarida
    à insulin >> daripada glukosa à hipoglikema meningkat.
  3. Sulfonilurea vs antasid è absorbsi sulfonilurea meningkat
    MK: interaksi ini terjadi pada proses absorbsi, yaitu antasid akan meningkatkan pH lambung. Peningkatan pH ini akan meningkatkan kelarutan dari sulfonilurea sehingga absorbsinya dalam tubuh juga akan meningkat.
  4. Insulin vs CPZ è glukosa darah meningkat
    MK: CPZ akan menginaktivasi insulin dengan cara mereduksi ikatan disulfida sehingga insulin tidak dapat bekerja.
  5. Sulfonilurea vs Simetidin è hipoglikemi
    MK: simetidin menghambat metabolisme sulfonilurea di hati sehingga efek dari sulfonilurea meningkat.
  6. Sulfonilurea vs Alupurinol è hipoglikemi
    MK: Alupurinol meningkatkan t1/2 dari klorpropamid. Hipoglikemia dan koma dapat dialami oleh pasien yang mengkonsumsi gliclazide dan alupurinol.
  7.  Antidiabetika vs Sulfonamida è peningkatan efek hipoglikemia.
    MK: Sulfonamida dapat menggantikan posisi dari sulfonilurea dalam hal pengikatan pada protein dan plasma sehingga sulfonilurea dalam darah meningkat.
  8. Gemfibrozil vs Glimepirid è hipoglikemi
    MK: Gemfibrozil menghambat metabolisme glimepirida pada sitokrom P450 dengan isoenzim CYP2C9 yang merupakan perantara metabolisme dari glimepirida dan antidiabetika golongan sulfonilurea lainnya seperti glipizida, glibenklamida & gliklazida sehingga efek hipoglikemi meningkat.
  9. Sulfonilurea vs kloramfenikol è hipoglikemi akut
    MK: kloramfenikol dapat menginhibisi enzim di hati yang memetabolisme tolbutamid dan klorpropamid. Hal ini menyebabkan terjadinya akumulasi di dalam tubuh, waktu paruh akan semakin panjang.
  10. Sulfonilurea vs Probenesid è hipoglikemi
    MK: probenesid dapat mengurangi ekskresi renal dari sulfonilurea sehingga waktu paruhnya semakin panjang.
  11. Sulfonilurea vs Klofibrate è efek sulfonilurea meningkat dengan adanya klofibrate.
    MK: berdasarkan pemindahan sulfonilurea dari ikatan protein plasma, perubahan ekskresi ginjal dan penurunan resistensi insulin.
  12. ADO vs Diuretik Tiazid è meningkatkan kadar gula darah
    MK: berdasarkan penghambatan pelepasan insulin oleh pankreas.
  13. ADO vs Ca channel bloker è hiperglikemia
    MK: menginhibisi sekresi insulin dan menghambat sekresi glukagon, terjadi perubahan ambilan glukosa dari hati dan sel-sel lain, kadar glukosa dalam darah meningkat mengikuti pengeluaran katekolamin sesudah terjadinya vasodilatasi, dan perubahan metabolisme pada glukosa.
  14. Tolbutamid vs Sulfipirazone è Hipoglikemia
    MK:
    sulfipirazone menghambat metabolisme tolbutamid di hati.
  15. Repaglinide vs Klaritromisin (makrolida) è efek repaglinide meningkat
    MK: Klaritromisin menghambat metabolisme repaglinide dengan menginhibisi sitokrom P450 isoenzim CYP3A4.
  16.  ADO vs SSRIs è Hipoglikemi
    MK: Fluvoxamine menurunkan kliren dari tolbutamid dengan menghambat metabolismenya oleh sitokrom P450 isoenzim CYP2C9, sehingga terjadi peningkatan kadar plasma. Sehingga efek hipoglikeminya meningkat.
  17. Pioglitazon vs kontrasepsi oral è mengurangi komponen hormon sampai 30%, berpotensi mengurangi efektivitas kontrasepsi.
    MK: pioglitazon menginduksi Sistem sitokrom P450 isoform CYP3A4 yang merupakan bagian yang bertanggung jawab terhadap metabolisme kontrasepsi, oleh karena itu obat-obat yang lainnya yang dipengaruhi oleh sitokrom P450 juga dapat berinteraksi.
  18. Rosiglitazon vs NSAID è resiko edema meningkat.
    MK: Rosiglitazon & obat-obat NSAID sama-sama sebabkan retensi cairan, sehingga kombinasi keduanya dapat meningkatkan resiko edema.
  19. Glibenklamid vs Fenilbutazon è Efek hipoglikemia glibenklamid diperpanjang.
    MK: Fenilbutazon menghambat ekskresi renal dari glibenklamid, sehingga dapat bertahan lebih lama dalam tubuh & memperpanjang t1/2 glibenklamid.
  20. Glibenklamid vs ocreotide è ocreotide memiliki efek hipoglikemia, sehingga dosis glibenklamid yang digunakan dapat dikurangi dosisnya.
    MK: ocreotide menginhibisi aksi dari glukagon.

DAFTAR PUSTAKA

  1. InfoPOM BADAN PENGAWASAN OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK  INDONESIA.Volume : IV Edisi 5: Mei 2003
  2. Pharmaceutical care untuk penyakit Diabetes Mellitus Direktorat Bina Farmasi Komunitas dan Klinik DIRJEN Bina Kefarmasian dan Alat Kesehatan DEPKES RI 2005
  3. Oral Antidiabetic Agents [Developed - April 1994; September 1995 revised; June 1996; June 1997; June 1998; July 1999; June 2000; June 2001; September 2001; July 2002; June 2003; October 2007revised; November 2007, February 2008] MEDICAID DRUG USE REVIEW CRITERIA FOR OUTPATIENT USE
  4. Anonim., InfoPOM Antidiabetik Oral, Volume : IV Edisi 5: Mei 2003, Badan Pengawasan Makanan dan Obat.
  5. Stockley. I.H., Stockley’s Drug Interactions, 2005, University of Nottingham Medical School, Nottingham, UK, Pharmaceutical Press.
 

Link Kesehatan Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger